Wednesday, May 12, 2010

"keajaiban" jadi single hit Nu Miracle


Nu Miracle. Band asal kota Bekasi dengan format Adi (vokal), Agung (gitar), Olay (bass), Shyfa (keyboard) dan Angky (drum), mencoba untuk memberikan suatu nuansa musik baru yang tidak kalah menarik dengan band-band papan atas lainnya.

Miracle Soul Pop adalah suatu ciri khas dari musik Nu Miracle. dengan nuansa musik pada era tahun"80-an yang di kombinasikan dengan sentuhan-sentuhan orkestra Nu Miracle yang dapat menghasilkan suatu alunan Musik yang sangat Elegan dalam memanjakan telinga para pendengarnya.

Single hit mereka bertajuk "keajaiban" adalah salah satu lagu andalan Nu Miracle. "keajaiban" adalah sebuah suguhkan khusus yang akan di berikan kepada para pecinta Musik Indonesia seluruh tanah air dan akan segera dirilis dalam waktu dekat ini.

Sumber : Kapanlagi.com
Baca Selengkapnya......

Sunday, January 10, 2010

Gedung Linggar Jati



Gedung Linggarjati yang dikenal oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia dan dunia, pada saat dilaksanakannya Perjanjian Linggarjati, pada tanggal 10-13 November 1946. Perjanjian ini dianggap sebagai perjanjian yang sangat penting, karena berhubungan erat dengan eksistensi Pemerintah Indonesia dimata dunia pada waktu itu, baik secara De Facto dan De Jure dipertaruhkan.

Gedung Linggarjati terletak di sebuah desa yang bernama desa linggarjati yang berada di wilayah Blok Wage, Dusun Tiga, Kampung Cipaku, kecamatan Cilimus Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Desa ini terletak pada ketinggian 400 meter di atas permukaan air laut, dimana sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai petani. Sebelah selatan desa ini berbatasan dengan Desa Linggasana, sebelah timur berbatasan dengan Desa Linggamekar, sebelah utara berbatasan dengan Desa Lingga Indah dan sebelah barat berbatasan dengan Gunung Ciremai. Untuk mencapai lokasi ini tidaklah terlalu sulit, karena akses jalan aspal yang mulus, sehingga mudah sekali dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Dari arah Cirebon kurang lebih 25 km sedangkan dari arah Kuningan kurang lebih 17 km.

Bangunan kuno dan megah yang dikelilingi oleh taman yang asri, dengan suasana yang tidak terlalu ramai, semakin menambah penghayatan suasana Linggarjati. Bangunan ini terdiri dari beberapa ruang, yaitu ruang tamu, ruang tengah, kamar tidur, kamar mandi dan ruang belakang. Ruang tamu dipergunakan sebagai ruang untuk melakukan lobi dan meeting informal. ruang tengah merupakan ruang utama, dimana perjanjian Linggarjati dilaksanakan. Ternyata posisi kursi yang diduduki oleh para anggota perundingan masih sama seperti dulu waktu perundingan dilangsungkan. diantara para peserta perundingan tersebut adalah, delegasi Indonesia terdiri dari :
  • Sutan SjahrirMr.Soesanto Tirtoprodjo
  • Dr.A.K.Gani
  • Mr.Muhammad Roem

Sedangkan delegasi Belanda terdiri dari:
  • Prof.Ir. Schermerhorn
  • Mr.Van Poll
  • Dr.F.DeBoer
  • Dr.Van Mook

Dan sebagai notulensi adalah:
  • Dr.J.Leimena
  • Dr.Soedarsono
  • Mr.Amir Sjarifuddin
  • Mr.Ali Budiardjo
Cukup bangga juga melihat museum ini yang terawat dengan baik. Dengan proses renovasi yang dilakukan tanpa mengubah bentuk aslinya. Kebersihan museum juga terjaga dengan baik. Miniatur yang menggambarkan suasana perjanjian Linggarjati juga terdapat di dalam museum. Di halaman gedung terdapat tugu yang berisikan perjanjian Linggarjati.


Baca Selengkapnya......
 

Followers

Banner Sahabat Blogger

Photobucket
tlpg Semarang

kanigoropagelaran
Blog BlogGer
Powered by BannerFans.com
rumahblogger.com, rumahnya blogger indonesia!
Indonesian Freebie Web and Graphic Designer Resources
Komunitas Blogger Bekasi

Kum4n
Suci Creativity
CHICO
emsforblack
Tips trik blog
download, free, gratis, gratisan, ebook, buku, majalah, tutorial
Natha, Lia, Blog

Blog Rating